Hartono dan kawan-kawan menulis sebuah proposal penelitian dalam bentuk hibah kompetisi. Penelitian hibah kompetisi adalah sebuah penelitian yang dilaksanakan sebagai salah satu model penelitian kompetitif yang tergolong dalam kelompok penelitian mandiri yang lebih diarahkan untuk menciptakan inovasi dan pengembangan ipteks-sosbud (penelitian terapan). Hasil dari penelitian ini harus berorientasi pada produk yang memiliki dampak ekonomi dalam waktu dekat dan produk tak-benda (intangible). Contoh produk tak-benda (intangible), misalnya kajian untuk memperbaiki kebijakan institusi pemerintah. Penelitian Hibah Bersaing diperuntukkan bagi dosen yang produktif dalam penelitiannya. Salah satu judul proposal yang diajukan adalah: "Sistem Pelacakan dan Pengamanan Kendaraan dengan Menggunakan Global Positioning System (GPS) dan Sistem Jaringan Data Lewat General Packet Radio Services (GPRS)".
Ketua dan anggota peneliti dalam penelitian ini adalah:
1. Hartono Pranjoto, Ph.D.
2. Lanny Agustine, ST, MT
3. Antonius Wibowo, ST, MT